Perbedaan Sinta dan Scopus

Perbedaan Sinta dan Scopus

Halo sobat Pusat Publikasi, pada pertemuan kali ini kami akan membahas perbedaan Sinta dan Scopus secara singkat dan jelas.

Sebelum masuk ke pembahasan utama tentang perbedaan Sinta dan Scopus, kami akan lebih dulu menjelaskan kedua database jurnal tersebut.

Apa Itu Sinta?

Apa Itu Sinta?

Sinta merupakan singkatan dari Science and Technology Index, adalah portal ilmiah daring yang dikelola oleh Kemendikbud Ristek. Portal ini menyediakan daftar jurnal nasional yang telah terakreditasi.

Jurnal-jurnal yang terdaftar di Sinta telah melalui proses akreditasi dari Akreditasi Jurnal Nasional (ARJUNA).

Jurnal-jurnal ini memenuhi syarat sebagai jurnal nasional, dengan masa berlaku akreditasi hingga lima tahun.

Apa Itu Scopus?

Apa Itu Scopus?

Scopus adalah basis data pustaka bereputasi tinggi yang diakui di kalangan jurnal internasional.

Jurnal yang terindeks oleh Scopus umumnya memiliki reputasi tinggi di tingkat global.

Scopus dikelola oleh Elsevier, salah satu penerbit ilmiah internasional terkemuka, yang telah mengindeks lebih dari 22.000 judul artikel dari sekitar 5.000 penerbit di seluruh dunia.

Perbedaan Sinta dan Scopus

Perbedaan Sinta dan Scopus

Perbedaan Sinta dan Scopus

Setelah memabahas definisi Sinta dan Scopus, selanjutnya kami akan langsung menjelaskan perbedaan kedua database jurnal tersebut.

Dari penjelasan di atas, rekan-rekan tentu sudah dapat membedakan jurnal Sinta dan Scopus.

Namun, bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang perbedaannya, silakan lanjutkan membaca artikel ini.

1. Pengertian

Jurnal Sinta adalah database jurnal nasional yang terakreditasi oleh ARJUNA. Melalui Sinta, dosen dan peneliti dapat menunjukkan publikasi jurnal nasional mereka yang telah memenuhi standar akreditasi.

Sedangkan jurnal Scopus merupakan database jurnal internasional bereputasi. Reputasi jurnal di Scopus dinilai berdasarkan kinerja jurnal dan aspek-aspek pendukung lainnya.

2. Cakupan Jurnal

Jurnal nasional yang belum terakreditasi tidak dapat masuk ke database Sinta dan memerlukan proses akreditasi melalui ARJUNA untuk memenuhi syarat.

Sebaliknya, Scopus mencakup jurnal internasional yang telah memenuhi standar tinggi, sehingga kualitasnya diakui secara global.

3. Standar Jurnal

Standar pada Sinta didasarkan pada hasil akreditasi ARJUNA dan jumlah sitasi.

Sementara itu, standar Scopus meliputi jurnal internasional dengan reputasi dan kualitas tinggi yang telah melalui proses seleksi ketat.

Bagi kamu yang ingin mengetahui Jasa Publikasi Jurnal Sinta 4, silakan kunjungi blog pusatpublikasi.id atau klik teks biru di paragraf ini ya!

Akhir kata

Mungkin cukup sekian pembahasan dari kami seputar perbedaan Sinta dan Scopus, semoga dengan adanya artikel ini bisa bermanfaat. Terimakasih!