Jurnal Internasional Terindeks DOAJ

Jurnal Internasional Terindeks DOAJ

Halo sobat Pusat Publikasi, pada pertemuan kali ini kami akan membahas jurnal internasional terindeks DOAJ, yuk simak pembahasan di artikel ini sampai habis!

Apa Itu DOAJ?

Apa Itu DOAJ?

Directory of Open Access Journals (DOAJ) adalah sebuah platform yang menyediakan akses terbuka ke jurnal-jurnal ilmiah yang telah melewati proses seleksi kualitas.

Jurnal-jurnal yang terdaftar di DOAJ umumnya bebas biaya akses, sehingga siapa saja dapat mengakses dan membaca artikel-artikel yang dipublikasikan di sana.

Perlu kamu ketahui, layanan DOAJ sepenuhnya gratis, baik untuk pengindeksan jurnal maupun akses ke artikel yang dipublikasikan di jurnal yang terdaftar.

Pendanaan DOAJ berasal dari donasi, dengan 40% dari sponsor dan 60% dari anggota serta penerbit yang terlibat.

Semua data yang disediakan oleh DOAJ juga dapat diakses secara bebas, menjadikannya sumber daya yang penting bagi para peneliti dan akademisi di seluruh dunia.

Jurnal Internasional Terindeks DOAJ

Jurnal Internasional Terindeks DOAJ

Jurnal Internasional Terindeks DOAJ

Nah, pada bagian ini kami akan memberikan daftar jurnal internasional terindeks DOAJ. Adapun daftarnya akan kami tampilkan dalam bentuk tabel sebagai berikut:

NoNama JurnalScope
1Revista MERCOSUR de Políticas Sociales      Social Sciences
2Human-Machine Communication Journal    Social Sciences
3Journal of Artificial Societies and Social Simulation  Social Sciences
4Historical Life Course StudiesSocial Sciences
5Nakhoda: Jurnal Ilmu Pemerintahan Social Sciences
6Journal of Nursing and Social Sciences related to Health and Illness      Social Sciences
7Social Work and Education    Social Sciences
8African Journal of Social Work          Social Sciences
9Diglosia Jurnal kajian bahasa, sastra, dan pengajarannya           Language and Literature
10Jurnal Pena IndonesiaLanguage and Literature
11Jurnal Edukasi Khatulistiwa: Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia        Language and Literature
12Jurnal Gramatika: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Language and Literature
13Francisola: Revue Indonésienne de la Langue et la Littérature FrançaisesLanguage and Literature
14Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia           Language and Literature
15Klitika: Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia       Language and Literature
16Deiksis: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia           Language and Literature
17JP-BSI (Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia)           Language and Literature
18BASINDO: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya                   Language and Literature
19Fon Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra IndonesiaLanguage and Literature
20Seloka: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia           Language and Literature
21Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Metalingua     Language and Literature
22Aksis: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia           Language and Literature
23Dialektika: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Language and Literature
24Kembara: Jurnal Keilmuan Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya           Language and Literature
25EstetikLanguage and Literature

Bagi kamu yang ingin mengetahui Jurnal Terindeks DOAJ Adalah, silakan kunjungi blog pusatpublikasi.id atau klik teks biru di paragraf ini ya!

Ciri-Ciri Jurnal Internasional

Ciri-Ciri Jurnal Internasional

Setelah membahas daftar jurnal internasional terindeks DOAJ, selanjutnya kami akan memaparkan beberapa karakteristik jurnal internasional.

Berikut adalah beberapa karakteristik yang membedakan jurnal internasional yang terindeks DOAJ:

1. Ditulis Menggunakan Kaidah Keilmuan

Jurnal internasional yang terindeks DOAJ harus menyajikan topik-topik ilmiah yang ditulis dengan metodologi ilmiah yang sesuai. Jika jurnal tersebut tidak memenuhi persyaratan ilmiah, maka akan dikategorikan sebagai majalah atau publikasi lain yang tidak memiliki dasar ilmiah yang kuat.

2. Memiliki International Standard Serial Number (ISSN)

Jurnal internasional harus memiliki ISSN (International Standard Serial Number) yang digunakan untuk mengidentifikasi publikasi berkala, baik dalam bentuk cetak maupun daring (online). Jurnal tersebut harus memiliki dua ISSN: satu untuk edisi cetak dan satu untuk edisi daring.

3. Dewan Redaksi Berasal dari Minimal 4 Negara

Dewan redaksi jurnal internasional umumnya terdiri dari anggota yang berasal dari setidaknya empat negara berbeda. Anggota dewan redaksi ini diakui sebagai pakar dalam bidang jurnal yang mereka tangani.

4. Terindeks Internasional

Jurnal internasional yang diakui memiliki basis data internasional seperti DOAJ, Scopus, atau Web of Science. Kehadiran jurnal di basis data ini merupakan salah satu indikator penting bahwa jurnal tersebut memenuhi standar internasional.

5. Bukan Jurnal yang Berasal dari Jurusan Tertentu

Jurnal internasional yang terindeks DOAJ harus diterbitkan oleh lembaga profesi yang memiliki jangkauan lebih luas, bukan hanya oleh universitas atau perguruan tinggi dengan lingkup terbatas.

6. Ditulis dengan Bahasa Internasional atau Bahasa Resmi PBB

Jurnal internasional harus ditulis dalam salah satu dari enam bahasa resmi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB): Inggris, Spanyol, Mandarin, Arab, Rusia, atau Prancis. Bahasa ini digunakan untuk memastikan jurnal dapat diakses secara global dan dipahami oleh audiens internasional.

7. Ditulis Oleh Penulis dari Berbagai Negara

Jurnal internasional sering kali melibatkan penulis dari berbagai negara. Jika dalam satu edisi jurnal terdapat artikel dari penulis yang berasal dari negara berbeda, jurnal tersebut dapat dianggap internasional.

8. Memiliki Terbitan Versi Daring (Online)

Jurnal internasional yang terdaftar di DOAJ harus memiliki versi daring untuk memperluas jangkauan pembaca. Pembaca di seluruh dunia dapat mengakses dan mengunduh artikel ilmiah dalam format PDF secara online.

9. Terbit Secara Teratur

Jurnal internasional harus terbit secara teratur sesuai dengan jadwal yang ditetapkan. Keteraturan ini menunjukkan profesionalisme dan keandalan jurnal dalam menerbitkan artikel-artikel ilmiah.

10. Merupakan Artikel Orisinil, Bukan Hanya Review

Artikel dalam jurnal internasional harus berupa karya ilmiah orisinil yang didasarkan pada penelitian asli, bukan sekadar ulasan atau tinjauan literatur. Jurnal yang hanya memuat ulasan tidak memenuhi syarat sebagai jurnal internasional yang terindeks.

Akhir kata

Mungkin cukup sekian pembahasan dari kami mengenai jurnal internasional terindeks DOAJ, semoga dengan adanya artikel ini bisa bermanfaat. Terimakasih!